Jaman gini gak punya toko online?
Hi kafeiners, seiring dengan bertumbuhnya infrastruktur internet di Indonesia, disertai ledakan penggunaan smartphone. Sangat memudahkan setiap individu dalam berbelanja. Trend berbelanja pun berubah menjadi online.
Nah buat kamu yang udah punya toko darat, kenapa gak ikut meramaikan kancah e-commerce di Indonesia? Membuka peluang lebih untuk mendapatkan new customer.
Untuk bikin toko online, kamu ada pilihan, ikut Third Party (seperti mataharimall.com, elevenia.co.id, tokopedia.com atau bukalapak.com) atau Bikin Web Sendiri (seperti www.azshop.web.id )
Nah, ini sedikit plus-minus dari keduanya.
Keuntungan Ikut Third Party
- Kamu gak perlu ngerti programming untuk develop sendiri web jualan kamu.
- Relatif tanpa biaya, cukup waktu kamu dan biaya koneksi.
- Gak perlu pusing cari pengunjung, karena pihak third party yang sibuk melakukan itu.
- Fee transaksi yang cenderung kecil, bahkan beberapa third party tidak menarik fee.
- Kepercayaan pembeli karena pembayaran langsung ke pihak third party yang lebih kredibel dimata pembeli
- Metode pembayaran yang lebih luas karena third party lebih memiliki bargain power dengan pihak Bank.
Kelemahan Ikut Third Party
- Bila kamu jualan barang yang umum, persaingan harga yang cukup sadis.
- Fee transaksi yang cukup besar, sementara marjin keuntungan tidak cukup.
- Kamu gak sepenuhnya memegang kendali atas toko yang kamu buat, bila ada komplain dari pemegang merk, maka produk kamu akan diturunkan oleh pihak Admin third party.
Keuntungan Bikin Web Sendiri
- Kamu bisa set harga tanpa khawatir saingan merusak harga.
- Kamu memegang kendali penuh atas toko kamu.
Kelemahan Bikin Web Sendiri
- Bila kamu punya skill untuk buat sendiri, butuh waktu ekstra untuk membangunnya.
- Bila kamu gak punya skill, butuh biaya untuk hired profesional untuk membangunnya.
- Kamu harus mati-matian cari trafik agar ada pengunjung ke toko online kamu.
- Sistem payment yang terbatas, umumnya kamu terima transfer dan cek secara manual.
- Tingkat kepercayaan pembeli, karena langsung transaksi dengan kamu.
Seruput kopi dulu kawann... ahh.. enaknya...
Nah, terlepas dari keuntungan dan kelemahan kedua metode diatas, untuk pemula, kita lebih menyarankan ikut third party, namun sambil pelan-pelan bangun toko online sendiri. Karena punya toko sendiri ada nilai lebih dari pada sewa di mall.
Post a Comment